
Definisi Atau Pengertian Hukum Archimedes Adalah
Penjelasan Hukum Archimedes
Definisi atau pengertian hukum archimedes adalah bentuk hukum yang mana dapat memberikan Anda pemahaman mengenai bentuk tekanan yang dapat terjadi pada benda tertentu yang mana benda tersebut diletakkan dalam zat cair. Hukum ini ditemukan oleh seorang ilmuan yang bernama Archimedes. Beliau adalah ilmuan asal Yunani yang hidup dari tahun 187 hingga 212 SM. Selain dikenal sebagi penemu dari hukum yang satu ini, beliau juga merupakan seorang ahli dalam bidang matematika.
Bunyi Dari Hukum Archimedes
Ketika Anda tengah berjalan atau bahkan berlari di dalam air, tentunya Anda merasakan bahwa langkah yang Anda lakukan tersebut terasa lebih berat dibandingkan dengan langkah biasanya. Hal ini dikarenakan adanya tekanan dari zat cair sebagai area tempat Anda melakukan perjalanan tersebut, karena itulah hukum ini memiliki bunyi ‘apabila suatu benda tertentu dimasukkan ke dalam zat cair, maka benda itu akan mendapatkan satu bentuk gaya yang dikenal sebagai gaya apung atau gaya ke arah atas, yang beratnya sesuai dengan berat dari zat cair yang telah dipidahkan oleh benda tersebut’.
Dengan adanya gaya apung tersebut, maka benda dalam zat cair pun akan mengalami pengurangan, sehingga terasa lebih ringan apabila diangkat ke daratan. Hal ini dikarenakan terdapat gaya ke atas akibat dari air dan diterima oleh benda tersebut, maka resultan gaya antara berat dan juga gaya ke atas adalah bentuk dari berat benda yang jatuh ke dalam air. Sehingga terjadilah hubungan antara berat benda yang terdapat diudara, dengan gaya ke atas, dan juga berat semu, dalam bentuk rumusan di bawah ini :
Ws=W-Fa
Keterangan simbol tersebut adalah :
Ws : simbol dari berat benda yang terdapat dalam zat cair
W : simbol dari berat benda dalam keadaan yang sebenarnya
Fa ; simbol dari gaya apung
Macam-macam Bentuk Benda Dalam Hukum Archimedes
Karena hukum yang satu ini berkaitan dengan benda yang dimasukkan ke dalam bentuk cairan tertentu, maka terdapat beberapa bentuk kemungkinan pula yang akan terjadi pada benda tersebut. diantaranya adalah :
-
Benda tenggelam, posisi benda yang berada pada bagian dasar dari cairan tersebut
-
Benda melayang, posisi benda berada di bawah permukaan dari zat cair tersebut, namun ia juga berada di atas dari dasar tempat zat cair itu berada
-
Benda mengapung, posisi benda yang satu ini berada setengah bagian pada permukaan zat cair dan setengahnya lagi terbenam pada zat cair tersebut.
Tags: #Pengetahuan
Related Post "Definisi Atau Pengertian Hukum Archimedes Adalah"